Vaksinasi Koltim Sudah Capai 70 Persen, Kini Urutan Sembilan se-Sultra

harianpublik.id-Koltim – Hingga 31 Desember 2021 lalu, vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Kolaka Timur (Koltim), telah mencapai target nasional minimal 70 persen.

Berdasarkan data resmi yang dikeluarkan Biro Data Kepolisian Daerah Sultra Tanggal 31 Desember 2021, untuk Koltim dari total sasaran vaksin 95.133, yang sudah mendapat vaksin dosis 1 sebanyak 68.430 atau 71,93 persen. Sedang yang mendapat vaksin dosis 2 baru 27.161 atau 28, 55 persen.



Dengan data ini, menunjukkan kegiatan vaksinasi di Koltim sudah melebihi dari targrt nasional, dan secara total menempat posisi ke sembilan dari 17 kabupaten dan kota se-Sultra.

Kepala Dinas Kesehatan Koltim, Barwik Sirait menguraikan, dari total sasaran vaksin yakni 95.133, yang sudah mendapat vaksin dosis 1 sebanyak 67.312 atau 70,76 persen. Sedang yang mendapat vaksin dosis 2 baru 27.010 atau 28, 39 persen.

“Meski target ini sudah terpenuhi, namun vaksinasi ini akan terus kami lakukan bersama jajaran TNI/Polri, hingga semua sasaran,” singkat Kadis. (**)

Sumber Data: Diskominfo Koltim

Komentar